Perjalanan ini begitu singkat, semua seakan tak terasa telah terlewati meski kadang sedih menghampiri, haru tak terhenti dan gurat senyum yang menghiasi....waktu terus berjalan detik demi detik, kian menit jam pada porosnya dan hari berganti hari...semua terjadi dengan pasti seperti dalam lauh mahfuz yg telah ditentukan-Nya terus dinanti... semua berjalan dan terus dalam perjalanan menuju hari yang pasti...
Yah, kadang sulit ku percaya semua ini akan terjadi, seakan shock terapi kala ku mengingat sampai akan sejauh ini... meski dulu telah terbesit dan hancur rencana terpuruk mati, tapi Alloh tunjukan kebesaran-Nya hingga sampai seperti ini, SubhanaAlloh, Alhamdulillah, Wala'illahaillah, Allohuakbar, syukurku padamu ya Illahirobbi, untuk setiap detik yang telah kulalui....
Perjalanan...
terkadang terasa melelahkan tp mengharu biru sebagai penawarnya
terkadang terasa menyayat hati tp senyum berkembang menggugah jiwa
Yah, begitu bahagia...
Saat kehangatan, memecahkan keasingan
Saat canda tawa, menggambarkan penerimaan
Yah, begitu terharu....
Saat tercipatanya kebersamaan dalam jamuan
Saat bersama tegakkan shaf dalam jamaah
Always